Minggu, 05 Desember 2010

Manfaat Air Leri Bagi Tumbuhan / tanaman


Manfaat air leri bagi tumbuhan / tanaman
Masih banyak masyarakat yang tidak tahu kalau Air Leri (Air cucian beras) masih bermanfaat bagi lingkungan kita, sehingga biasanya sehabis mencuci beras airnya lalu dibuang begitu saja. Air Leri selain mengandung Fosfor yang bisa memacu pertumbuhan akar, juga mengandung vitamun B1 yang bisa memacu pertumbuhan tanaman . Jadi terutama ibu-ibu sehabis mencuci beras sebaiknya air cuciannya dikumpulkan (jangan dibuang begitu saja). Nah kalau dirasa sudah cukup banyak bisa digunakan untuk menyiram bunga yang kita sayangi. Kalau kita mempunyai bunga atau tanaman hias lainnya yang sudah akan mati  jangan merasa kecewa  karena dengan menyiramkan air leri ke bunga tersebut hasilnya tidak samapai seminggu  akan kelihatan mulai subur lagi. Nah selamat mencoba semoga berhasil.


1 komentar:

Silahkan anda berkomentar, namun tetap jaga kesopanan dengan tidak melakukan komentar spam. OK ....?